Tuesday, May 12, 2015

Permasalahan di Desa Banjararum, Kec. Singosari

Indonesia sebagai negara agraris tentu sebagian besar penduduknya bermata pencaharian petani dan mempunyai lahan persawahan. Desa Banjararum Kecamatan Singosari Kabupaten Malang, Jawa Timur merupakan salah satu daerah yang juga memiliki pertanian dibidang persawahan. 
Salah satu faktor yang mempengaruhi hasil sawah adalah irigasi. Irigasi merupakan upaya yang dilakukan manusia untuk mengairi lahan pertanian, karena tanaman butuh air untuk hidup dan memenuhi kebutuhan tanaman.
Seperti hal nya para petani di desa Banjararum yag menggunakan irigasi dengan sistem tergenang kontinyu. sistem yang mengaliri air ke lahan secara terus menerus dari sumber air.

Tetapi seperti yang terjadi pada masa kini, jumlah sumber air semakin terbatas. Banyak sumber air yang lebih di peruntukkan untuk kebutuhan masyarakat. belum lagi ditambah dengan masalah kekurangan air pada saat musim kemarau. hal-hal tersebut yang harus diperhatikan oleh para petani. bagaimana cara untuk menghemat air untuk irigasi agar produksi mereka tetap baik. oleh karena itu, penerapan sistem irigasi inttermitent pada sawah di desa Banjararum di harapkan menjadi solusi untuk masalah di atas.

1 comment:

  1. Roulette Live Casino Review | LuckyClub
    Roulette Live Casino Review & Rating by LuckyClub. Find out more about the game selection, bonuses, mobile casino & customer support. Rating: 2.8 · ‎Review luckyclub by LuckyClub

    ReplyDelete